Rabu, 20 Maret 2013

Penemuan Partikel Tuhan | Partikel Tuhan atau Partikel Higgs Boson | Asal Mula Partikel Tuhan



Para ilmuwan di European Organization for Nuclear Research (CERN) secara resmi telah mengumumkan tentang penemuan Partikel Tuhan yang susunan sub atomiknya sangat sukar dipahami yang dianggap sebagai “bangunan” penting terwujudnya alam semesta. Partikel ini diberi nama Partikel Higgs Boson sesuai dengan nama penemunya, Peter Higgs.


Berdasarkan hasil penelitian ilmuwan tersebut, Higgs boson di percaya sebagai kunci untuk memahami alam semesta. Para ahli fisika berpendapat, partikel ini berfungsi menentukan massa penyusun suatu partikel atom. Tanpa adanya massa ini, partikel tersebut akan terbang menembus kosmos dalam kecepatan cahaya. Partikel itu tidak akan mampu membentuk atom yang merupakan penyusun segala hal didunia, mulai dari planet sampai manusia. Dan jika teori ini benar maka beberapa Higgs boson akan bisa diciptakan setiap triliun tabrakan sebelum akhirnya partikel tersebut akan menghilang.
Tempat dilakukannya riset pun bukan di sembarang tempat atau laboratorium pada umumnya. Riset ini dilakukan di Large Hadron Collider yang lokasinya berada jauh di bawah tanah dekat perbatasan Prancis-Swiss dengan menumbukkan penumbuk Hadron raksasa (LHC). Fungsinya adalah untuk menabrakkan partikel sub atomik dalam kecepatan cahaya, meniru kondisi saat terjadinya Big Bang.
Dilansir Sci-tech-today, Senin (18/3/2013), partikel tuhan telah diperkirakan ada sejak 1964, untuk membantu pemahaman ilmuwan tentang penciptaan jagad raya, dimana banyak teori muncul terkait adanya ledakan dahsyat Big Bang.
Penemuan ini pasalnya menjadi pesaing kuat untuk peraih Nobel Prize, terlebih setelah Juli tahun lalu secara resmi diumumkan tentang teori penemuan parikel ini dan bagaimana partikel ini berinteraksi dengan partikel lain.


Dilansir Indiatimes, Selasa (19/3/2013), ini adalah salah satu teori dasar fisika modern, yang juga disebut "teori hampir semuanya". "Hasil awan dengan data penuh 2012 adalah luar biasa. Bagi saya, ini adalah jelas bahwa kami berhadapan dengan Higgs boson, meskipun kami masih memiliki jalan panjang untuk mengetahui lebih rinci mengenai Higgs boson" jelas penelitI Joe Incandela.
Wikipedia menerangkan, Higgs Boson adalah partikel dasar masif hipotetis yang diperkirakan ada sesuai Model Standar (MS) fisika partikel. Keberadaannya diyakini sebagai tanda-tanda penyelesaian atas sejumlah inkonsistensi pada Model Standar.
Partikel ini adalah bagian integral dari mekanisme Higgs, bagian dari Model Standar yang menjelaskan bagaimana sebagian besar partikel dasar yang telah diketahui memperoleh massanya. Teori yang tidak membutuhkan boson Higgs juga muncul dan akan dipertimbangkan jika keberadaan boson Higgs ditiadakan.
Teori-teori tersebut disebut sebagai model nir-Higgs. Sejumlah teori menyatakan bahwa mekanisme apapun yang mampu menciptakan massa partikel dasar harus tampak dengan energi kurang dari 1,4 TeV. 
Oleh karena itu, CERN diharapkan mampu memberikan bukti eksperimental atas keberadaan atau ketidak beradaan Higgs boson. Terkini, CERN menjelaskan, setelah melakukan pemeriksaan, ilmuwan mengungkapkan bahwa data ini mengindikasikan dengan kuat bahwa ilmuwan telah benar-benar menemukan Higgs boson atau Partikel Tuhan.
Title: Penemuan Partikel Tuhan | Partikel Tuhan atau Partikel Higgs Boson | Asal Mula Partikel Tuhan; Written by Unknown; Rating: 5 dari 5

1 komentar:

  1. kita juga punya nih artikel mengenai 'parkir', silahkan dikunjungi dan dibaca , berikut linknya
    PARTIKEL
    terima kasih

    BalasHapus